Exitrip.org – Lagi main ke Bandung? Berikut ini ada beberapa rekomendasi wisata colourfull di Bandung yang tidak boleh kamu lewatkan. Bandung merupakan salah satu kota yang memang tepat jadi pilihan untuk liburan bersama dengan keluarga, tidak hanya ada wisata alam yang menarik dikunjungi, wisata taman bermain dan hiburan lainnya juga cukup banyak di Bandung. Buat kamu yang suka foto-foto dan berkunjung ke spot foto kece, di Bandung punya banyak tempat wisata yang akan mempercantik feed instagram kamu dengan nuansa colourful. Apalagi kalau kamu liburan bersama keluarga pasti akan semakin menyenangkan.
Wisata Colorful Di Bandung, Wajib Berkunjung Dengan Keluarga
Yang pertama kamu bisa berkunjung ke Lembang Wonderland, tempat yang satu ini akan semakin indah jika kamu kunjungi di malam hari karena banyak lampu-lampu yang menyala dan akan indah sekali dipandang. Tempat wisata yang berada di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung ini sendiri diresmikan pada tanggal 17 Agustus 2019, maka dapat dikatakan Lembang Wonderland ini merupakan tempat wisata yang belum diketahui banyak orang. Tempat ini sendiri terdiri dari tiga area utama yang berbeda mulai dari Magic Forest, Sweet Feel, hingga Ice Cream Waterfall, untuk tiket masuknya hanya perlu membayar seharga Rp 25 ribu saja. Jika ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jalan Raya Lembang No. 177, Jayagiri, Lembang, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat.
Wisata colorfull di Bandung yang selanjutnya yaitu Candy House, pasti di antara kamu saat masih kecil ada yang pernah memimpikan bagaimana rasanya memiliki rumah yang terbuat dari gula-gula. Kini impian kamu bisa segera terwujud setelah kamu berkunjung ke Candy House pertama yang ada di Indonesia ini, walaupun permen raksasa di sana tidak bisa kamu nikmati, tapi kamu bisa mengabadikan momen dengan berbagai jenis ornament permen seperiti donat raksasa, gula kapas, lolipo dan marshmallow. Tempat wisata ini cocok banget untuk tempat liburan keluarga, terlebih lagi jika memiliki anak-anak, jika ingin berkunjung kemu bisa datang langsung ke Jalan Raya Ciwidey Rancabali KM 33.7, Desa Cikembang, Panundaan, Ciwidey, Bandung.
Yang selnajutnya pasti akan disukai oleh anak-anak remaja yaitu This Is Me! Buat kamu yang suka banget warna pastel jangan sampai lewatkan tempat wisata yang satu ini. Semua sudut tempat ini tidak ada yang tidak instagramabel, bahkan sampai loket tiketnya pun bisa kamu jadikan spot foto karena instagramable banget. This Is Me! Sendiri membagi ruangan –ruangan berfoto sesuai dengan tema masing-masing, mulai dari tema pink hotel, beauty bar, gym, hingga bioskop. Tempat wisata ini sendiri jadi tempat wisata yang lagi hits di Bandung, jika tertarik ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jalan Cihampelas, Tamansari, Bandung Wetan, Kota Bandung.
Wisata colorfull di Bandung yang selanjutnya yaitu Kota Mini Lembang, buat yang belum pernah jalan-jalan ke Eropa, tempat ini wajib kamu kunjungi karena mengusung konsep ala Eropa. Kota Mini Lembang ini memiliki deretan café yang menawarkan berbagai minuman segar dan berbagai cemilan, hidangan tersebut tentunya akan terlihat semakin menarik karena disajikan dengan gaya high tea. Tidak hanya itu saja, di sini juga memiliki banyak spot foto kece, speerti rumah kucing yang berisikan kucing lucu dan jika kamu membawa buah hati di sini juga bisa bermain peran sebagai polisi, pemadam kebakaran atau berupa-pura menjadi koki dengan belajar memasak. Jika ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jalan Grand Hotel No. 33, Lembang, Bandung.
Yang selanjutnya yaitu Rabbit Town yang mana di tempat ini kamu bisa bertemu dengan kelinci yang menggemaskan. Tidak hanya bisa bermain bersama dengan kelinci saja, di sini kamu juga bisa berfoto bersama dengan kelinci yang menggemaskan dan diperbolehkan untuk memberi makan kelinci setelah puas memberi makan kelinci, kamu bisa mampir sebentar ke Rabbit Town yang cocok untuk kamu jadikan foto prewedding. Yang uniknya ada area indoor yang membuat kamu bisa berfoto dengan gaya berayun di atas donat, bola dunia hingga ayunan flaminggo, jika ingin berkunjung kamu bisa datang langsung ke Jalan Rancabentang No. 30-32, Ciumbuleuit, Kec Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat.