exitrip.org – Menjadi seorang presiden sebuah negara memang tidak mudah, semakin besar negara tersebut, akan semakin susah juga untuk memimpinnya. Namun sebagai presiden atau pemimpin negara, mereka juga berhak menikmati sejumlah fasilitas negara, salah satunya tinggal di istana negara yang mewah, kalau di Indonesia istana Bogor yang kini menjadi kediaman resmi Presiden Jokowi. Namanya istana pastinya memiliki ukuran yang luas dan megah dan setiap negara pasti memiliki istana negaranya masing-masing. Berikut ini istana negara paling mewah di dunia yang terkenal kemegahannya.
Istana Negara Paling Mewah yang Ada Di Dunia
Yang pertama yaitu Republik Ceko, Prague Castle atau Kastil Praha merupakan kediaman resmi Presiden Republik Ceko yang sangat berkuasa. Istana ini sendiri dibangun pada tahun 880 Masehi oleh Pangeran Borivoj dan jadi tempat tinggal keluarga kerajaan. Tidak hanya menjadi kediaman resmi presiden, Prague Castle juga memiliki museum yang dapat menampung permata mahkota, berbagai peninggalan raja terdahulu, dokumen bersejarah hingga koleksi seni yang sangat istimewa.
Sama seperti kebanyakan istana lainnya, Prague Castle juga dilengkapi dengan taman yang terbuka untuk umum. Istana megah yang satu ini juga dilengkapi dengan katedral untuk tempat beribadah. Katedral di Prague Castle ini bahkan dinobatkan sebagai katedral paling indah di Benua Eropa, wisatawan yang melihat istana ini pasti akan kagum dengan keindahannya.
Istana negara yang paling mewah yang selanjutnya yaitu di India. Tidak hanya memiliki Taj Mahal yang dikenal dengan arsitekturnya indah dan megah. Negara yang satu ini juga memiliki istana negara yang super mewah bernama Rashtrapati Bhavan, istana ini dibangun pada tahun 1912 oleh Kerajaan Inggris dan difungsikan sebagai kediaman Raja Muda India. Dengan luas total sebagai 133,5 hektar, Rashtrapati Bhavan ini memiliki 340 kamar yang tersebar di empat lantai.
Tidak hanya itu saja, ada juga sejumlah kamar yang luar biasa banyak, Rashtrapati Bhavan ini menampung berbagai Karya seni dan peninggalan bersejarah India yang ditempatkan di sebuah museum. Tidak hanya itu saja, istana ini juga memiliki empat taman indah seperti Mughal Gardens, Herban Garden dan dua taman yang lainnya. Yang menariknya, walaupun merupakan kediaman resmi pemimpin India, tapi beberapa taman dan museum yang ada di sini terbuka untuk umum. Sehingga pengunjung luar India bisa berkunjung ke sini.
Kebanyakan orang pasti sudah tidak asing dengan Gedung Putih yang ada di Amerika Serikat. Diantara semua istana negara, mungkin White House atau Gedung Putih ini yang paling populer dan memang sudah terkenal hampir di seluruh dunia. Ide pembangunan Gedung Putih ini muncul pertama kali pada tahun 1971 dan pembangunannya dilakukan pada tahun 1972 di bawah pengawasan presiden pertama Amerika Serikat George Washington.
Pada tahun 1952, istana yang kini dihuni oleh Presiden Joe Biden mengalami beberapa perubahan hingga menjadi White House yang kita kenal seperti sekarang ini. Walaupun dari luar White House tampak sederhana, istana ini sebenarnya sangat mewah dan megah. Istana ini memiliki 135 kamar, 35 kamar mandi dan 3 lift. Di samping keindahannya, istana ini terkenal dengan berbagai kisah horor yang menyelimuti. Salah satu yang paling populer cerita penampakan Presiden Abraham Lincoln di lantai. Percaya dengan cerita ini?
Istana negara yang paling mewah, yaitu Hofburg Palace yang ada di Austria. Istana ini dibangun pada abad ke 13. Hofburg Palace sendiri awalnya merupakan kediaman resmi kaisar Austria di masa lalu. Mengingat, kini Austria sudah menjadi negara republik, secara otomatis akan berubah fungsi jadi istana negara. Istana ini memiliki luas sebesar 240.000 meter persegi.
Dan bukan hanya menjadi kediaman dan tempat kerja presiden, Hofburg Palace juga dilengkapi dengan perpustakaan nasional, Museum Etnografi, koleksi senjata, sekolah berkuda, hingga taman yang sangat luas dan indah. Tidak hanya memiliki 1 atau 2 taman, bahkan di sini memiliki 19 taman yang semuanya ada di dalam komplek istana. Bangunannya yang megah arsitektur yang keren membuat istana ini sangat didambakan banyak orang. Berikut istana negara paling mewah di dunia yang sangat indah dan menarik untuk dikunjungi.